Category Archives: cuaca

Perjuangan Pulang Dikepung Banjir

image

Hujan deras 2-3 jam di Palembang, Minggu (15-3), menyebabkan sejumlah daerah banjir & resepsi nikah terganggu. (Foto: Koran Sripo, Senin (16-3))

Hujan deras pagi hari Minggu kemarin (15-3), sejak pukul 9 sampai pukul 11 lebih, mengakibatkan banjir di sejumlah daerah di Palembang.

Saya dan istri saya pada waktu sebelum hujan turun, sedang berada di Pasar Satelit Sako Palembang. Memang pagi itu awan kelihatan mendung dan hanya rintik-rintik air hujan kecil.

Tiba di pasar, sekitar 15 menit hujan turun derasnya. Saya lagi di toko ikan hias. Sedangkan istri saya di dalam pasar membeli beberapa kebutuhan.

Continue reading

1 Comment

Filed under cuaca, kendaraan, koran, kota, lalu lintas, metropolitan

Kabut Asap Menyelimuti Palembang

Kabut asap yang menyelimuti kota Palembang, telah mengganggu pernafasan. Masih jarang orang menggunakan masker untuk meminimalkan efek buruk kabut asap. (Foto di Jl.Residen H.Abdul Rozak), Sabtu (15/9).

Kira-kira sudah hampir satu pekan ini, kabut asap telah menyelimuti kota Palembang. Asap bercampur kabut setiap pagi sangat mengganggu pernafasan. Biasanya setiap pagi (sebelum matahari terbit) bisa merasakan sejuknya udara, tapi untuk sekarang tidak bisa diharapkan. Apalagi untuk orang yang hobi olahraga jogging dan jalan kaki setiap pagi.

Saya dan istri saya biasanya keluar jalan-jalan pagi. Tapi, itu rutinitas pagi yang dulu sebelum akhir-akhir ini asap kabut kebakaran hutan. Padahal jalan-jalan pagi itu bikin sehat. Kalau biasanya setiap bangun tidur, terus solat subuh, dan tidur lagi, itu malah bikin malas. Pengalaman saya juga itu. hehe.

Continue reading

Leave a comment

Filed under cuaca, kendaraan, kesehatan, metropolitan, transportasi